Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pj Bupati Seruyan Hadiri Exit Meeting Tim BPK RI Perwakilan Kalteng

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 28 Februari 2024 - 17:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang – Pj Bupati Seruyan Djainuddin Noor didampingi Pj Sekretaris Daerah Bahrun Abbas menghadiri  kegiatan Exit Meeting bersama Tim Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah.

Exit Meeting dilaksanakan setelah Tim BPK RI Perwakilan Kalteng  bekerja selama 30 hari terhitung sejak 29 Januari  hingga  27 Februari 2024, terkait pemeriksaan intern atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah  (LKPD) Tahun Anggaran 2023 pada Pemerintah Kabupaten Seruyan.

“Ini merupakan tahap pendahuluan dan akan kembali setelah Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Seruyan Tahun Anggaran 2023 Unaudited diserahkan, untuk melakukan tahapan pemeriksaan lebih lanjut, “ kata  Ketua Tim Pemeriksa BPK RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah Rony Suhatman, Selasa, 27 Februari 2024

Di jelaskan Rony Suhatman, tim BPK RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah akan kembali untuk melakukan pemeriksaan terperinci dan hasilnya nanti akan disampaikan  pada saat berakhirnya masa pemeriksaan serta  penentuan opini.

Sementara itu, Pj. Bupati Seruyan. Djainudin Noor menyampaikan  terimakasih kepada Tim Pemeriksa BPK RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah yang telah menyelesaikan pemeriksaan tahap pendahuluan.

“Terima kasih karena tim BPK RI telah menyelesaikan pemeriksaan pendahuan terkait dengan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2023,“ tandasnya. (FAHRUL/j)

Berita Terbaru