Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kadinkes Kalteng Bagikan Tips Puasa Selama Ramadan

  • Oleh Donny Damara
  • 06 Maret 2024 - 15:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Bulan suci Ramadan 1445 Hijriah tahun 2024 tinggal hanya menghitung hari akan dilaksanakan oleh umat muslim di seluruh Dunia.

Untuk itu, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kalteng, Suyuti Syamsul turut membagikan tips bagi masyarakat yang beragama muslim dalam menghadapi puasa selama Ramadan khususnya di Kalteng.

"Beberapa hal dari segi kesehatan sangat penting diperhatikan oleh masyarakat selama menjalani puasa Ramadan agar bisa kuat dan terhindar dari berbagai penyakit," ucapnya, Rabu, 6 Maret 2024.

Adapun yang perlu dilakukan yaitu jangan meminum teh, kopi dan air saat sahur, sebab itu akan membuat sering buang air kecil (BAK) saat pagi sehingga banyak cairan yang terbuang dan ketika siang tubuh merasa lemas.

Selanjutnya, jangan tidur setelah sahur karena jika itu dilakukan maka akan meningkatkan risiko refluks asam dan heartburn atau asam lambung naik sehingga memicu GERD atau penyakit asam lambung.


Kemudian, jangan makan terlalu banyak saat berbuka puasa, cukup mengonsumsi makanan yang ringan saja, sebab energi cuma dipakai teraweh dan tidur. Anjuran makanan tinggi kalori dan serat itu justru saat sahur.

Lalu, jangan sampai melewatkan sahur atau puasa langsung karena dapat berisiko terhadap nutrisi harian yang tidak tercukupi, dan itu pun dapat memicu penyakit asam lambung karena perut terlalu lama kosong.

Jangan makan terlalu banyak karbohidrat atau nasi, sebab ketika memasuki pukul 9 atau 10 perut sudah mulai merasa lapar dan siangnya menjadi lemas, sehingga makan makanan yang berkarbohidrat secukupnya saja.

Tetap berolahraga selama puasa, karena jika olahraga berhenti akan dapat menyebabkan otot berisiko mengecil, gampang lemas, pusing, mengantuk, dan pegal-pegal. Sehingga, olahraga agar tetap dilakukan.

"Tips ini kita harapkan bisa bermanfaat bagi masyarakat terutama umat muslim yang menjalani puasa nantinya. Tetap jaga kesehatan dan selamat menyambut bulan suci Ramadan 1445 Hijriah tahun 2024," tutupnya. (DONNY D/Y)

Berita Terbaru