Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

RSUD dr Doris Sylvanus Palangka Raya Angkat Bicara soal Bayi Meninggal hingga Orangtua Ngamuk

  • Oleh Marini
  • 15 Maret 2024 - 22:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Manajemen RSUD dr Doris Sylvanus Palangka Raya angkat bicara terkait adanya orangtua yang mengamuk disebabkan bayinya meninggal saat dirawat di rumah sakit tersebut. 

Melalui tenaga medis sekaligus Divisi Pelayanan Kesehatan (Yankes) RSUD dr Doris Sylvanus dr. Anto Fernando Abel mengatakan, kejadian bayi meninggal tersebut telah dibawa ke ruang rapat medik.

"Ini telah kita bawa dalam audit medik, apa yang dikatakan oleh orangtua tadi telah kita bahas. Jadi, yang bisa kita simpulkan terjadi pada bayi tersebut adalah resiko medis. Jadi tindakan yang harus kita lakukan pada pasien tersebut, ususnya tidak lancar maka perutnya semakin kembung," katanya, Jumat, 15 Maret 2024.

Ia menyampaikan, perut yang semakin kembung maka akan menekan pernafasan. Kondisi ini bisa mengakibatkan usus pecah. Makanya pihaknya memutuskan untuk melakukan pemotongan atau tindakan operasi. Dan hal tersebut telah diaudit dengan ahli lainnya.

"Kami berharap pasien yang ditangani itu sembuh. Terkait dirawat di ruangan mana semua itu memiliki masing-masing indikasi dan penanganannya berbeda," jelasnya.

Pada kasus kematian bayi pihaknya juga telah dipanggil oleh pihak berwajib, serta menyerahkan rekam medik. Terutama, pada kasus bayi Abraham Benjamin anak dari Afner Juliwarno.

"Semuanya satu suara karena ini risiko medis. Karena apabila tidak melakukan tindakan operasi bertahan hidupnya resiko lebih kecil. Apa boleh buat Tuhan berkehendak lain," tandasnya. (MARINI/j)

Berita Terbaru