Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dishub Kotim Anggarkan Ratusan Juta untuk Peremajaan Lampu Lalu Lintas

  • Oleh Dewi Patmalasari
  • 16 Maret 2024 - 16:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menganggarka ratusan juta untuk peremajaan lampu lalu lintas di sejumlah titik simpang empat dan simpang tiga di Sampit. 

"Tahun ini akan kami perbaiki semua lampu lalu lintas. Saat ini masih dalam proses untuk beberapa tempat termasuk di belakang SMPN 1 Sampit dan Perpustakaan Daerah," kata Kepala Dishub Kotim Suparmadi, Sabtu, 16 Maret 2024.

Dia melanjutkan, peremajaan lampu lalu lintas simpang tiga Perpustakaan Daerah atau Jalan A Yani - Jalan Suprapto dianggarkan Rp 200 juta, peremajaan lampu lalu lintas di belakang SMPN 1 Sampit atau simpang empat Jalan S Parman - Jalan RA Kartini dianggarkan Rp 250 juta, dan pemeliharaan lampu lalu lintas simpang empat Jalan Pemuda - Jalan Tjilik Riwut Rp 100 juta.

"Jadi total anggaran murni tahun 2024 Rp 550 juta," ujarnya. 

Sebelumnya, dia mengatakan, lampu lalu lintas di Kota Sampit sudah berusia tua. Salah satunya yang berada di simpang tiga Perpustakaan Daerah. Kandisi tersebut menyebabkan lampu lalu lintas akan terus mengalami kerusakan meski telah diperbaiki. Sehingga Dishub Kotim berupaya melakukan peremajaan. 

Pihaknya juga akan terus melakukan perbaikan lampu lalu lintas disejumlah titik lain yang mengalami kerusakan agar selalu berfungsi sebagaimana mestinya. 

"Secara teknis jelas kalau ada kerusakan kecil kami akan turunkan tim untuk perbaikan. Jika parah kita akan lakukan peremajaan dan saat ini sedang proses," tandasnya. (DEWI PATMALASARI/Y)

Berita Terbaru