Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ditsamapta Polda Kalteng Komitmen Jaga Kamtibmas

  • Oleh Pathur Rahman
  • 17 Maret 2024 - 11:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadan, Direktorat Samapta Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah (Ditsamapta Polda Kalteng) di bawah kepemimpinan Kombes Pol Cahyo Widiarso, telah mengambil langkah dengan meningkatkan patroli rutin.

Tim Patroli Perintis Presisi Respon Cepat (PPRC) Polda Kalteng, yang dikenal dengan respons cepatnya, akan melakukan patroli di berbagai lokasi strategis untuk memastikan keamanan selama bulan puasa.

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polda Kalteng untuk menjaga Kamtibmas, khususnya di saat umat Muslim menjalankan ibadah puasa.

Kombes Pol Cahyo Widiarso mengatakan, kegiatan patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, sehingga mereka dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan khusyuk.

"Kami akan terus berupaya untuk menjaga keamanan di wilayah Kalimantan Tengah, terutama selama bulan ramadan ini," ujarnya, Minggu, 17 Maret 2024.

Masyarakat diharapkan dapat merasa lebih nyaman dan terlindungi dengan adanya peningkatan kegiatan patroli oleh Polda Kalteng, baik dalam melaksanakan ibadah maupun kegiatan lainnya di bulan ramadan.

"Kami mengimbau masyarakat untuk bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban dengan melaporkan segala bentuk kecurigaan atau gangguan keamanan yang terjadi," pungkasnya. (PATHUR/H)

Berita Terbaru