Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kepala Dinas Perhubungan Palangka Raya Imbau Masyarakat Gunakan Angkutan Umum Resmi Saat Mudik

  • Oleh Pathur Rahman
  • 06 April 2024 - 18:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Perhubungan Palangka Raya Alman Parluhutan Pakpahan, mengimbau masyarakat untuk menggunakan angkutan umum resmi saat melakukan perjalanan mudik.

Imbauan ini dikeluarkan dengan tujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran masyarakat dalam melakukan perjalanan pulang ke kampung halaman.

"Penggunaan angkutan umum resmi dapat membantu masyarakat untuk mudik dengan lebih aman dan terorganisir," katanya, Sabtu, 6 April 2024.

Angkutan umum resmi biasanya sudah memenuhi standar keselamatan dan kenyamanan yang ditetapkan oleh pemerintah, sehingga dapat memberikan jaminan keamanan lebih kepada penumpang.

Lebih lanjut, Alman menjelaskan bahwa angkutan umum resmi juga dilengkapi dengan asuransi penumpang. Hal ini tentunya memberikan perlindungan lebih bagi masyarakat jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan selama perjalanan.

Selain itu, dengan menggunakan angkutan umum resmi, masyarakat juga dapat membantu mengurangi kemacetan yang biasanya terjadi saat musim mudik.

"Dengan begitu, perjalanan pulang ke kampung halaman bisa berjalan lebih lancar dan tidak terhambat oleh kemacetan," pungkasnya. (PATHUR/H)

Berita Terbaru