Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

10 Aki Truck Pengangkut Sampah Milik Pemko Palangka Raya Dicuri

  • Oleh Pathur Rahman
  • 25 April 2024 - 13:15 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pagi ini, 6 unit dump truck yang biasa digunakan untuk mengangkut sampah warga tidak dapat beroperasi seperti biasanya. Hal ini disebabkan 10 aki truk tersebut dicuri maling.

Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Budi Santosa, melalui Kanit I SPKT Aiptu Teguh Wahyudi menyampaikan, kejadian ini terjadi di Kantor Sarpras dan Workshop Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palangka Raya yang berlokasi di Jalan Tjilik Riwut Kilometer 5, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya.

Teguh menjelaskan, kejadian ini pertama kali diketahui oleh penjaga malam dan sopir dump truck ketika mereka mencoba menghidupkan kendaraan, namun tidak berhasil.

"Setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, ternyata 10 aki yang terpasang pada 6 unit dump truck telah hilang, yang diduga merupakan hasil dari kasus pencurian," katanya, Kamis, 25 April 2024.

Kasus ini saat ini sedang ditangani oleh Satreskrim Polresta Palangka Raya. Pihaknya saat ini terus berupaya agar kasus tersebut segera terungkap dan pelaku pencurian dapat ditangkap.

Kejadian ini menjadi perhatian serius karena dapat mengganggu operasional pengangkutan sampah di Kota Palangka Raya.

"Kami mengimbau kepada pihak Pemko Palangka Raya agar bisa meningkatkan keamanan dan kewaspadaan agar kejadian serupa tidak kembali terulang," terangnya. (PATHUR/H)

Berita Terbaru