Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelayanan Arus Mudik 2016 Harus Optimal

  • Oleh M. Rifqi
  • 13 Juni 2016 - 17:45 WIB

BORNEONEWS, Kotim - Anggota Komisi IV DPRD Kotawaringin Timur, Dani Rakhman, meminta pihak-pihak terkait yang menyiapkan pelayanan arus mudik di daerah ini, agar meningkatkan pelayanannya kepada masyarakat. Pelayanan arus mudik 2016 harus maksimal.

'Kami berharap persiapan pelabuhan, bandara, dan terminal di daerah ini dalam menghadapi arus mudik ini benar-benar siap. Sebab, mudik ini kan setiap tahun selalu terjadi, sudah menjadi tradisi. Sehingga seharusnya pelayanannya sudah matang persiapannya,' kata Dani Rakhman saat ditemui di ruang kerjanya, di Sampit, Senin (13/6/2016).

Guna memastikan kesiapan pelayanan arus mudik di Kotim, Komisi IV DPRD Kotim mengagendakan pemantauan arus mudik lebaran Idul Fitri 2016. Pemantauan rencananya akan dilakukan di sejumlah lokasi yang ramai dilalui arus pemudik terutama Pelabuhan Sampit dan Bandara H Asan Sampit.

'Agendanya belum ditetapkan karena akan dibahas melalui rapat komisi. Tetapi sebagaimana tahun lalu, tahun ini kami juga akan memantau kesiapan dan pelayanan arus mudik lebaran,' ucap Dani.

Menurut politisi Partai Demokrat itu, pemantauan arus mudik lebaran Idul Fitri 1437 Hijriyah untuk mengetahui kondisi serta kesiapan pihak-pihak terkait dalam melayani masyarakat yang akan mudik ke kampung halaman.

Pihaknya ingin memastikan persiapan pelabuhan, bandara, dan terminal yang ada di Kotim dalam menghadapi arus mudik ini sudah disiapkan dengan baik. Sehingga pelayanan arus mudik yang setiap tahun selalu meningkat menjadi lebih baik dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat.

Ketua Komisi IV DPRD Kotim, Jainudin Karim, menambahkan selain akan memantau arus mudik, pihaknya juga berencana memantau kondisi jalan yang akan dilalui pemudik. Pihaknya berharap, H-7 lebaran, kondisi jalan-jalan yang akan dilalui pemudik sudah diperbaiki semuanya. "Minimal ditambal sulam supaya pemudik lebih nyaman ketika melewati jalan itu."

Jainudin meminta peran semua pihak turut serta dalam melancarkan arus mudik lebaran. Pemerintah provinsi dan kabupaten harus bersama-sama membenahi keamanan jalur mudik. Terlebih, belakangan ini marak terjadi kecelakaan di jalan lintas kabupaten.

'Kita khawatir, kerusakan jalan akan memakan korban saat arus mudik dan balik lebaran. Karena itu kerusakan jalan harus segera diperbaiki sebelum puncak arus mudik nanti,' kata dia. (M. RIFQI/N).

Berita Terbaru