Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Titik Banjir Jalan Pangkalan Bun Kolam akan Diaspal

  • Oleh Cecep Herdi
  • 17 Januari 2017 - 14:49 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Titik banjir di kilometer (km) 21 sampai 24 jalan Pangkalan Bun - Kotawaringin Lama akan segera teratasi.

Rencananya, tahun ini jalan sepanjang kurang lebih 3 km itu akan diaspal. Anggarannya digelontorkan dari APBD Provinsi Kalteng.

"Dinas PU Provinsi akan membantu penanganan jalan Pangkalan Bun Kolam khususnya daerah banjir km 21 sampai dengan 24," kata Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum (PU) dan Penataan Ruang, Kobar, Juni Gultom, Selasa (17/1/2017).

Bahkan, peningkatannya akan dilakukan secara kombinasi antara pile slabe, timbunan dan langsung pengaspalan. "Saat ini sedang didesign di provinsi," kata Juni.

Sebelumnya, di km 21 sampai 24 jalan penghubung antar kecamatan dan Kabupaten itu selalu digenangi air setinggi satu meter lebih. Kondisi itu terjadi saat musim hujan tiba.

"Nyebrangin motor harus pake klotok," kata Prasetio, karyawan swasta di salah satu perkebunan kelapa sawit di Kecamatan Kotawaringin Lama (Kolam). (CECEP HERDI/B-2)

Berita Terbaru