Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Harapkan Peran Aktif Pemkab Sukamara Perangi Penyalahgunaan Obat Batuk dan Lem Fox

  • Oleh Norhasanah
  • 28 Februari 2017 - 14:48 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukamara Edy Alrusnadi mengharapkan peran pemkab setempat untuk memprogramkan kegiatan yang lebih menyasar tehadap masalah penyalahgunaan lem fox dan obat batuk.

'Contohnya adalah lebih gencar melakukan melakukan sosialiasi ke sekolah-sekolah, baik tingkat SMA maupun tingkat SMP,' Kata Edy Alrusnadi, Selasa (28/2/2017).

Menurutnya, menyampaikan penyuluhan kepada para pelajar mengenai dampak buruk akibat mengkonsumsi zat adiktif diharapkan dapat membuat mereka mengerti sehingga mau menghindari hal tersebut.

'Agar kegiatan ini bisa berjalan dengan baik maka kami DPRD siap menganggarkannya. Karena ini demi kebaikan anak didik dan generasi penerus Kabupaten Sukamara.' ucap dia. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru