Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bangkai Orangutan Tanpa Kepala Dikuburkan di Area BOSF

  • Oleh Budi Yulianto
  • 20 Januari 2018 - 18:22 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Yayasan Borneo Orangutan Survival Foundation (BOSF) di Nyaru Menteng sudah mengubur orangutan yang ditemukan menjadi bangkai tanpa kepala di daerah tepian Sungai Barito tepatnya bawah Jembatan Kalahien, Kecamatan Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan.

"Sudah kita kuburkan kemarin (Jumat) siang," kata Humas BOSF, Monterado Fridman, Sabtu (20/1/2018).

Dia menuturkan, sengaja dikuburkan di area BOSF untuk menjaga keamanan dan menghindari penyebaran penyakit. Orangutan tersebut sebelumnya telah dikubur pasca ditemukan jadi bangkai.

Kemudian kembali dibongkar dan diotopsi pada Kamis (18/1/2018). Otopsi dilakukan oleh tim dari Polda Kalteng, BOSF beserta tim COP. Hasilnya, kuat dugaan tewas dibunuh.

Ini dibuktikan dengan ditemukannya 17 peluru senapan angin bersarang dalam tubuhnya. Bahkan sebagiannya ada yang menembus lambung, jantung dan paru-paru.

Selain itu, juga ditemukan tulang rusak sebelah kiri patah. Soal ditemukan tanpa kepala, orangutan tersebut diduga ditebas karena terdapat bekas sabetan senjata tajam. (BUDI YULIANTO/B-11)

Berita Terbaru