Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Politisi Gerindra Kotim Ingatkan Sahati Jangan Lupakan Janji Politik

  • Oleh Naco
  • 26 Januari 2018 - 17:40 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pasangan Bupati Kotawaringin Timur H Supian Hadi dan Wakilnya HM Taufiq Mukri (SAHATI) diingatkan jangan melupakan janji politiknya. Hal itu ditegaskan oleh anggota DPRD Kotim dari Fraksi Gerindra Sutik, Jumat (26/1/2018).

Menurut Sutik, sudah beberapa tahun perjalanan pasangan itu terkesan melupakan janji politiknya untuk masyarakat pedalaman, terutama bagi masyarakat Kotim di daerah pemilihan V.

"Padahal saat kampanye lalu janjinya masih terekam dengan ingatan warga di sana," kata Sutik.

Menurut Sutik, janji politik mereka selalu menyampaikan perhatiannya kepada warga di dapil V. Bagaimana pun menurutnya janji politik itu harusnya dipenuhi dan direalisasikan. 

"Saat masa reses lalu persoalan infrastruktur yang sangat buruk jadi keluhan warga, dulunya janji memperhatikan. Tapi faktanya jalan antar desa kecamatan saja masih rusak, jalan yang digunakan masyarakat ini banyak jalan perusahaan saja," kata dia.

Sutik mengingatkan kembali kepala daerah jangan terlena dengan janji politik, karena itu harus dipenuhi hingga 2020 nanti. Karena seperti diketahui dalam kurun beberapa tahun terakhir ini anggaran di Kotim difokuskan untuk pembiayaan program tahun jamak. 

Hampir dipastikan hingga akhir masa jabatan pemerintahan Sahati ini anggaran tersedot untuk pembiayaan program tahun jamak itu saja yang nilainya mencapai Rp500 miliar.

Anggota Komisi III DPRD Kotim yang merupakan salah satu tim sukses pendukung pasangan Sahati hingga dua periode duduk ditampuk pimpinan di Kotim menyebut masyarakat selalu menagih janji kepala daerah itu kepada dia. Sebab publik mengetahui dirinya adalah tim sukses. 

"Bahkan warga juga kadang merasa dianaktirikan dari bagian di Kotim," ucapnya.

Menurutb dia porsi anggaran untuk pembangunan di sana sangat tidak berpihak kepada warga yang membutuhkan. Seperti sektor infrastruktur jalan, pendidikan, hingga kesehatan. (NACO/B-11)

Berita Terbaru