Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Masjid Raya tak Mampu Tampung Puluhan Ribu Umat Islam yang Hadiri Ceramah Ustadz Somad

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 26 Januari 2018 - 23:28 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Daya pikat Ustadz Abdul Somad (UAS) memang luar biasa. Kemampuannya membius massa tidak diragukan lagi. Pendakwah yang digelari 'Ustadz Sejuta Viewers' ini mampu mendatangkan puluhan ribu orang. Hingga pelataran Masjid Raya Darussalam jalan G Obos Palangka Raya yang cukup luas itu, tidak sanggup menampung jamaah yang hadir pada Tabligh Akbar Jumat (26/1/2018) malam.

Bahkan tiga lantai masjid berkapasitas lima ribuan itu penuh sesak.

Pelataran masjid penuh, termasuk tempat parkir, yang ditaksir kapasitasnya lebih dari 10 ribu jamaah salat.

Sementara malam ini, mereka bukan salat tetapi berdesak desakan, baik duduk maupun yang berdiri di barisan belakang.

Praktis, lebih dari 20 ribu jamaah hadir dalam acara yang digelar dalam rangka Tasyakuran Pernikahan Gubernur Kalteng Sugianto Sabran-Yulistra Ivo Azhari tersebut.

Antusiasme masyarakat Kalteng atau Palangka Raya khususnya, karena dakwah UAS mendapat tempat di hati masyarakat.

Alhasil, yang datang pun berasal dari berbagai kabupaten tetangga. “Kami datang dari Sampit, sedangkan samping saya ini dari Kasongan, Kabupaten Katingan,” tutur salah satu jamaah kepada Borneonews.

Mereka yang diluar masjid, justru lebih banyak yang didalam masjid. Mereka tidak bisa bertatap muka langsung dengan UAS yang berceramah di lantai 2 Masjid Raya itu.

Ustadz Abdul Somad saat cemarah di Palangka Raya.
Ustadz Abdul Somad saat cemarah di Palangka Raya.

Mereka, termasuk yang di lantai 1, hanya melihat gambar UAS dari layar lebar dan beberapa televisi yang disiapkan panitia.

Sementara pantauan Borneonews diluar area masjid, parkiran mobil mengular, dari SPBU jalan G Obos hingga jalan G Obos XVII atau dekat kediaman Walikota Riban Satia. Itupun banyak yang berjajar hingga tiga baris. Diantara mobil yang parkir tersebut, juga banyak plat kendaraan luar Palangka Raya. (ROZIQIN/B-5)

Berita Terbaru