Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua DPRD Gunung Mas Imbau ASN dan Honorer Jangan Tambah Libur

  • 15 Juni 2018 - 21:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Gumer mengimbau kepada semua aparatur sipil negera (ASN) mau pun honorer di Kabupaten Gunung Mas, jangan ada yang menambah libur.

"Kita harapkan semua ASN dan honorer bisa kembali bekerja bila libur selesai," kata Gumer, Jumat (15/6/2018).

Cuti bersama dan libur Hari Idul Fitri yang ditetapkan pemerintah mulai 11-21 Juni 2018. Cuti bersama dan libur hari raya harus dimanfaatkan sebaik mungkin oleh ASN dan honorer. Sehingga saat libur selesai bisa bekerja lagi seperti biasa.

Bupati Gunung Mas Arton S Dohong mengingatkan pula kepada ASN mau oun honorer supaya jangan ada yang menambah libur. Apa lagi pada 21 Juni 2018 dilaksanakan upacara dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Gunung Mas ke-16.

"Semua ASN harus masuk kerja ketika libur telah selesai," pesan Arton. (EPRA SENTOSA/m)

Berita Terbaru