Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapal LCT Bermuatan Alat Berat Terbalik Setelah Tersangkut Jembatan Sei Mantangai Kapuas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 11 Agustus 2020 - 16:45 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Sebuah kapal jenis Landing Craft Tank (LCT) yang bermuatan alat berat terbalik, diduga setelah tersangkut jembatan Sei Mantangai, RT 01, Desa Mantangai, Kecamatan Mantangai, Kabupaten Kapuas pada Selasa subuh, 11 Agustus 2020.

Informasi diterima, kejadian itu bermula saat kapal LCT melintasi sungai, dan akan melewati bawah jembatan kayu di lokasi tersebut. Diduga tersangkut bagian jembatan, mengakibatkan LCT oleng hingga terbalik ke sungai.

Kapolsek Mantangai, Iptu Catur Winarno BI saat dikonfirmasi membenarkan bahwa pihaknya telah menerima laporan kejadian itu. "Kami sudah cek ke TKP. Kejadian saat itu sekitar pukul 03.00 WIB. LCT dengan nomor lambung 18.2004 itu bermuatan alat berat excavator," kata Iptu Catur saat dikonfirmasi, Selasa sore.

Lebih lanjut, Kapolsek menuturkan kronologis kejadian berawal LCT bermuatan alat berat itu, berangkat dari PT KLM Desa Mantangai Hulu dan akan dibawa menuju PT GIJ di Desa Manusup Hulu, Kecamatan Mantangai.

"Saat tiba di dekat jembatan penghubung Desa Mantangai Tengah dan Desa Mantangai Hulu itu, dan akan melewati bawah jembatan tersebut, tangan alat berat itu tersangkut ke tiang jembatan dan patah," bebernya.


Sehingga, membuat LCT berhenti dalam keadaan miring sebagaimana keterangan nahkoda kepada pihak kepolisian. "Maka ada inisiatif dari narkoda untuk mengisi air agar seimbang kembali, tapi saat akan dimundurkan ternyata LCT tersebut langsung oleng dan terbalik," jelasnya.

Selain itu, ia menuturkan bahwa saat ini lokasi kejadian sudah dipasangi garis polisi oleh pihak berwajib guna proses pemeriksaan lebih lanjut.

"Dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Untuk penanganan selanjutnya akan diserahkan ke Satpolair Polres Kapuas," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru