Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Personel Polsek Katingan Hilir Isi Kultum di Musholla

  • Oleh Abdul Gofur
  • 03 Mei 2021 - 23:40 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Aipda Didik Wicaksono,  personel Polsek Katingan Hilir memberikan kuliah tujuh menit atau kultum di Musala Assaadah Kasongan sebelum Salat Tarawih, Senin malam, 3 Mei 2021.

Dalam kesempatannya, selain menyampaikan ilmu agama, dia juga mengingatkan jamaah agar tidak mudik Hari Raya Idul Fitri 1442 H.

“Ini sebagaimana kebijakan pemerintah yang meniadakan mudik lebaran tahun 2021 bagi seluruh masyarakat Indonesia mulai tanggal 6 - 17 Mei mendatang," katanya. 

Terkait itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan juga telah menegaskan untuk meniadakan mudik lebaran itu. 

"Untuk itu saya minta kepada seluruh jamaah agar menerima kebijakan pemerintah ini dengan ikhlas serta lapang dada. Kebijakan itu diambil tentu dengan berbagai pertimbangan dan demi kepentingan bersama," jelas Didik.

Sementara itu, Kapolsek Katingan Hilir Eko Priono mengatakan larangan mudik dilakukan sebagai bentuk perhatian pemerintah dan Polri kepada masyarakat guna menekan angka penularan covid-19. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru