Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kerja Sama Pemeliharaan Infrastuktur untuk Jaga Kelancaran Arus Lalu Lintas di Sukamara

  • Oleh Norhasanah
  • 16 Juni 2021 - 18:36 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Kerja sama pemeliharaan infrastuktur jalan antara Pemkab Sukamara dan perusahaan perkebunan kelapa sawit bertujuan untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas barang dan jasa diwilayah Bumi Gawi Barinjam.

Kepala Dinas PUPR-Perkim Sukamara, Muhammad Rizali mengatakan bahwa perkembangan kegiatan sektor transportasi saat ini sangat pesat, sehingga membutuhkan pemeliharaan jalan yang berkelanjutan dan optimal, guna terjaminnya keamanan, keselamatan dan kenyamanan transportasi.

"Pemeliharaan jalan ini untuk mempertahankan kondisi jalan tetap fungsional dan mantap," kata Muhammad Rizali, Rabu, 16 Juni 2021.

Untuk menjaga kondisi jalan kabupaten yang menghubungkan dengan wilayah lainnya tetap fungsional dan mantap, maka Pemkab Sukamara telah melakukan penandatanganan naskah kerjasama bersama 4 perusahaan perkebunan kelapa sawit yang nantinya menanggungjawabi untuk melakukan pemeliharaan infrastuktur jalan.

"Tujuan pemeliharaan infrastruktur di Kabupaten Sukamara melalui TJSLP atau CSR ini adalah untuk menjamin kelancaran arus lalu lintas barang dan pengguna jalan," ujarnya.

Selian itu pemeliharaan juga untuk menjamin perkembangan perekonomian masyarakat desa, dan mengoptimalkan dana pembangunan melalui tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan atau CSR bidang infrastruktur jalan.

"Kerja sama ini juga untuk meningkatkan pelayanan publik di bidang transportasi dalam rangka peningkatan mobilitas dan aksesibilitas orang, barang dan jasa guna menunjang pertumbuhan ekonomi daerah dan nasional," jelaanya. 

Diketahui, 4 perusahaan yang melakukan penandatangan kerjasama bersama Pemkab Sukamara adalah PT Kalimantan Sawit Kusuma (KSK), PT Harapan Hibrida Kalbar Sungai - Bila Estate, PT Harapan Hibrida Kalbar Sungai Jelai Estate dan PT Sungai Rangit Sampoerna Agro. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru