Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Antisipasi Narkoba dan Bahan Berbahaya, Polda Kalteng Bawa Anjing Pelacak Periksa Bawaan Penumpang Kapal

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 06 Mei 2022 - 21:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Arus balik hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah mulai terjadi di Pelabuhan Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur. Hal itupun menjadi perhatian serius pihak kepolisian. 

Bahkan jajaran Polda Kalteng menerjunkan sejumlah ajing pelacak untuk melakukan pemeriksaan terhadap barang bawaan penumpang yang tiba di Pelabuhan Sampit. 

"Untuk antisipasi masuknya narkoba dan bahan berbahaya lainnya di Pelabuhan Sampit, kami terjunkan anggota besama anjing pelacak untuk melakukan pemeriksaan," ujar Waka Polda Kalteng Brigjen Ida Oetari, Jumat 6 Mei 2022. 

Dalam pemeriksaan tersebut seluruh penumpang kapal yang turun di Pelabuhan Sampit diminta meletakan barang bawaan mereka guna dilakukan pemeriksaan melalui anjing pelacak yang dibawa oleh tim anggota. 

Dari hasil pemeriksaan atau pendeteksian yang dilakukan dengan anjing pelacak, pihaknya tidak menemukan narkoba atau bahan berbahaya yang dibawa oleh para penumpang. 

"Hasil pemeriksaan kami, tidak ada ditemukan hal yang mengarah ke narkoba atau lainnya," katanya. 

Pihaknya terus melakukan pengawasan terhadap penumpang yang tiba di Pelabuhan Sampit sebagai antisipasi masuknya barang berbahaya yang dilarang. (MUHAMMAD HAMIM/B-6)

Berita Terbaru