Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Permintaan Vaksin Rabies Meningkat, Vaksinator Keteteran

  • Oleh Testi Priscilla
  • 26 Juni 2023 - 15:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Permintaan vaksinasi rabies yang kian meningkat di kalangan masyarakat Kota Palangka Raya memberikan dampak kepada para vaksinator. Hal ini terjadi pasca viralnya kasus gigitan hewan penular rabies atau HPR yang menimpa seorang anak kecil sehingga menyebabkan kematian di Provinsi Bali baru-baru ini.

"Karena kasus rabies yang viral di Bali itu akibatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya vaksinasi rabies itu meningkat tajam sampai-sampai vaksinator kita keteteran," kata Kepala Pusat Kesehatan Hewan atau Puskeswan Kota Palangka Raya, drh Eko Hari Yuwono kepada Borneonews pada Senin, 26 Juni 2023.

Menurut Eko, permintaan vaksin ini datang dari berbagai sumber mulai dari SMS Rabies Center, masyarakat yang langsung menghubungi para vaksinator maupun masyarakat yang datang langsung ke Klinik Hewan yang ada di Dinas Pertanian dan Ketahanan Kota Palangka Raya.

"Ada masyarakat yang menghubungi ke para vaksinator namun ternyata yang dihubungi itu bukan vaksinator yang bertugas di wilayah tersebut. Sehingga setiap harinya di grup Whatsapp vaksinator itu selalu ada update permintaan vaksin rabies," terangnya.

Meningkatkanya permintaan vaksin rabies ini menurut Eko diantisipasi dengan pihaknya yang mengingatkan para vaksinator untuk aktif memantau isi chat di grup tersebut.

"Kami sudah meminta untuk vaksinator memantau secara berkala grup WA kami agar dapat segera mendapat informasi permintaan vaksin dari masyarakat. Memang meningkat sangat pesat, kalau biasanya permintaan lewat SMS itu hanya seminggu sekali kadang-kadang, sekarang setiap hari selalu ada permintaan dari berbagai wilayah di Kota Palangka Raya," bebernya. (TESTI PRISCILLA/J)

Berita Terbaru