Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sektor Pertanian dan Perikanan Penyelamat Ekonomi

  • Oleh Marini
  • 29 Agustus 2023 - 16:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kalimantan Tengah Sudarsono mengutarakan bahwa sektor pertanian dan perikanan sebagai penyelamat ekonomi.

Dirinya meyakini jika pertanian dan perikanan menjadi sektor paling strategis, dalam mempercepat pemulihan ekonomi di Kalteng ini.

"Tentu hal ini pemerintah daerah agar dapat memaksimalkan pengembangan sektor pertanian dan perikanan," katanya, Selasa 29 Agustus 2023.

Legislator yang membidangi sumber daya alam (SDA) ini mengatakan, diperlukan sinergitas dan kolaborasi dalam upaya percepatan pemulihan perekonomian dari berbagai sektor. 

Misalnya, dalam sektor pertanian menghasilkan beras, yang menjadi bagian komoditas ekonomi yang berpengaruh besar terhadap stabilitas pangan. 

"Sektor pertanian terbukti bisa menjadi salah satu penopang pemulihan ekonomi daerah ini," bebernya.

Dirinya menganjurkan pemerintah, agar memperhatikan kedua sektor tersebut. Dengan cara, pertanian dan perikanan terus berupaya semaksimal mungkin melaksanakan program dan kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Melalui pemberian bantuan benih dan bibit unggul, bantuan  alsintan, jalan usaha tani, cetak sawah, peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) petani atau pembudidaya, pemberian benih ikan, pakan ikan dan sebagainya. (MARINI/J)

Berita Terbaru