Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wali Murid Kelas X SMAN 5 Palangka Raya Ikuti Sosialisasi Pemilihan Mapel Pilihan

  • Oleh Testi Priscilla
  • 25 Februari 2024 - 01:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Tak hanya siswa, orang tua/wali siswa kelas X pun mendapatkan Sosialisasi Pemilihan Mata Pelajaran Pilihan pada Sabtu, 24 Februari 2024. Di aula SMAN 5 Palangka Raya mereka menyimak paparan dan diberikan kesempatan bertanya untuk mendapatkan penjelasan lebih lanjut. 

Kepala sekolah, M Ramli dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kehadiran ratusan orang tua/ wali. Ia menguraikan bahwa sekolah ini telah mengimplementasikan Kurikulum Merdeka meskipun belum sebagai sekolah penggerak. Tentu masih ada kendala. Namun, dengan kebersamaan dan partisipasi dan kerja sama semua pihak, kendala itu bisa diatasi.

"Salah satu program sekolah yang baru kita laksanakan adalah Uji Coba atau Try Out Ujian Tulis Berbasis Komputer atau UTBK untuk siswa kelas XII," katanya menginformasikan.

Wakasek Kurikulum, Kasih dalam sambutannya juga memberikan paparan singkat tentang Implementasi Kurikulum Merdeka. Dikatakannya bahwa sekolah ini telah melaksanakannya tahun pelajaran 2023/2024 pada kelas X.

Terkait dengan itu, Ketua Penentuan Mata Pelajaran Pilihan, Endar Priyo Sulistiyo menjelaskan bahwa pemilihan mapel untuk siswa kelas X merupakan bagian menentukan arah masa depan siswa. Siswa nanti akan memilih dua mapel pilihan terkait karir yang ingin dicapai yang sesuai dengan pendidikan lanjutan yang akan ditempuh.

Pemilihan mapel pilihan ini merupakan bagian dari implementasi Kurikulum Merdeka. Untuk itu, sekolah ini pun telah melakukan sosialisasi kepada siswa kelas X. Eksplorasi minat sesuai dengan  angket minat pun dilakukan. Eksplorasi kemampuan dari jejak kemampuan hasil belajar dapat dilihat dari prestasi akademiknya. Berikutnya perlu dilakukan eksplorasi bakat melaui tes bakat.

"Rencananya, Disdikprov Kalteng akan menggelar tes bakat minat pada April 2024. Mudah-mudahan ini bisa direalisasikan secara gratis kepada semua siswa kelas X. Ini penting karena rencana karir tidak hanya setelah siswa berada di kelas XII. Orang tua/ wali tentu diharapkan dukungannya," tutur Endar.

Menambahkan hal itu, Koordinator Guru BK, Sri Wijayanti mempersilakan orang tua untuk berkonsultasi dengan guru BK terkait minat karir putra-putrinya. Sekolah akan memberikan layanan konsultasi, baik konsultasi tatap muka langsung maupun melalui perangkat komunikasi.

Sejalan dengan itu, Wakasek Kesiswaan, Jonkenedy, menambahkan bahwa sekolah juga selalu memfasilitasi minat siswa untuk mengembangkan diri melalui peningkatan prestasi, baik akademik maupun nonakademik. Oleh karena itu, semua siswa selalu diberikan kesempatan untuk turut berpartisipasi dalam ajang kesiswaan, seperti OSN, FLS2N, dan O2SN secara berjenjang.

Sosialisasi pun dilengkapi dengan dialog. Tampak para orang tua/wali begitu antusias dalam kegiatan ini.Hal ini terlihat dari banyaknya pertanyaan dan pendapat yang mereka ajukan. Tampak mereka pun sangat mendukung upaya yang dilakukan sekolah melalui sosialisasi ini. (TESTI PRISCILLA/j)

Berita Terbaru