Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Sukamara Terjunkan 70 Personel Dalam Operasi Ketupat 2024

  • Oleh Norhasanah
  • 03 April 2024 - 14:40 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Polres Sukamara menerjunkan 70 personel pada Operasi Ketupat Telabang 2024 dalam rangka pengamanan ibadah puasa dan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

“Pada hari ini kita Polres Sukamara melaksanakan gelar pasukan Operasi Ketupat 2024 yang diikuti oleh bapak bupati dan forkopimda juga,” ucap Kapolres Sukamara, AKBP Telly Alvin, Rabu, 3 April 2024.

Menurut dia, operasi yang dimulai dari tanggal 4 April sampai dengan 16 April 2024 tersebut, pihaknya menerjunkan sebanyak 70 personil yang nantinya ditugaskan dimasing-masing pos penjagaan pengamanan 

“Untuk pengamanan kita ada posyan, pospam dan pos terpadu. Lokasi pos ini ada di Bundaran Lunci atau Makam Pahlawan, Pasar Inpres dan Pantai Lunci,” tukasnya.

Sementara itu, Pejabat Bupati Sukamara, Kaspinor mengatakan bahwa dalam operasi kepolisian terpusat ini, pihaknya telah melakukan koordinasi bersama Polres Sukamara dalam memberikan pengamanan kepada masyarakat, terutama kepada para pengunjung dari luar wilayah.

“Dengan operasi ini harapan kita Sukamara semakin terkendali, semakin baik. Dan juga untuk menyambut tamu-tamu kita yang biasanya di hari lebaran kedua itu mengunjungi tempat-tempat wisata yang ada di Kabupaten Sukamara, khususnya yang ada diwilayah pantai,” ucap Kaspinor saat diwawancara usai apel gelar pasukan Operasi Ketupat Telabang, Rabu, 3 April 2024.

Dia berharap, dengan terjaminnya keamanan bagi para wisatawan, maka dapat menarik minat pengunjung baik dari dalam maupun luar Kabupaten Sukamara.

“Ini sekaligus juga untuk bagaimana tempat wisata kita semakin diminati masyarakat khususnya yang diluar Kabupaten Sukamara,” harapnya. (NORHASANAH/Y)

Berita Terbaru