Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko Palangka Raya Kejar Target Nol Persen Stunting

  • Oleh Hendri
  • 19 April 2024 - 11:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappedalitbang) Palangka Raya, Fauzi Rahman menyatakan angka prevalensi stunting saat ini masih berada di level 16,04 persen.

"Angka prevalensi stunting di Palangka Raya saat ini masih berada di 16,04 persen. Ini artinya masih ada pekerjaan rumah yang harus kita selesaikan bersama," katanya, Jumat, 19 April 2024.

Dia menyebut, untuk mencapai target nol persen stunting pada tahun ini, Pemko terus menjalankan berbagai program dan kegiatan yang berfokus pada pengentasan masalah stunting di wilayahnya.

"Kami terus menjalankan berbagai program terkait pengentasan stunting, mulai dari edukasi gizi, pemberian makanan tambahan, hingga perbaikan sanitasi dan akses air bersih. Semua ini dilakukan untuk mencapai target nol persen stunting yang telah ditetapkan," ujarnya.

Ia menekankan, pencapaian target nol persen stunting membutuhkan kerja sama dan sinergi dari berbagai pihak, termasuk Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, masyarakat dan pemangku kepentingan lainnya.

"Kami berharap dengan adanya kerja sama yang baik, kita dapat bersama-sama menurunkan angka stunting di Palangka Raya dan mencapai target nol persen pada tahun ini," pungkasnya. (HENDRI/H)

Berita Terbaru