Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

90 Persen Sampah di Kota Buntok Sudah Teratasi

  • Oleh H Laily Mansyur
  • 15 November 2016 - 15:30 WIB

BORNEONEWS, Buntok - Pengelolaan limbah masyarakat, khususnya sampah dari rumah warga di wilayah Kota Buntok, Kabupaten Barito Selatan (Barsel) dan sekitarnya, telah teratasi sekitar 90 persen. Itu bagian dari keberhasilan program Barsel bebas dari sampah. Karena itu, masyarakat diimbau tidak lagi membuang sampah di sungai, karena sudah disediakan tempat pembuangan sampah.

Hal itu disampaikan Kepala Bidang Kebersihan Dinas Perumahan Kebersihan dan Pemakaman Barsel, M Nanang Salahudin Kepada PPost , Selasa  (15/11/2016) di ruang kerjanya.

Ia menjelaskan, mendengar kata sampah tentu yang terfikir dibenak kita adalah gumpalan makanan busuk, atau barang bekas yang berserakan sebagai sarang penyakit. Namun untuk wilayah Kota Buntok dan sekitarnya, pada saat ini, semua tumpukan sampah yang bersumber dari rumah warga, setiap harinya sudah diangkut ke Tempat Pembuangan Sampah Akhir (TPA) di wilayah Desa Sababilah.

'Apabila dipersentasekan, dari hasil kerja kami selama ini, untuk kebersihan wilayah Kota Buntok dan sekitarnya sudah mencapai 90 persen. Karena kami sudah memprogramkan agar Barsel bebas dari Sampah," imbuhnya.

Ditambahkannya, puluhan pasukan kuning yang diturunkan pada setiap hari kerja, telah dibekali pemahaman untuk bisa berkomunikasi dengan masyarakat  terkait dengan tugas itu.

Di samping itu ia menghimbau kepada warga Barsel agar tidak membuang sampah di aliran sungai Barito, Sungai Tabuk atau sengai kecil lainnya. Karena hal itu justru menambah terjadinya pencemaran lingkungan.

"Letakkan saja pada tempat - tempat sampah sementara yang sudah kami sediakan. Karena itu akan mempermudah proses kerja pasukan kami untuk mewujudkan Barsel bersih," tutup Nanang. (H. LAILY MANSYUR/N).

Berita Terbaru