Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Periang Awali Perayaan Natal 2016 di Kapuas

  • 02 Desember 2016 - 17:21 WIB

BORNEONEWS, Kapuas - Bupati Kapuas, Ben Brahim S Bahat didampingi istri Ary Egahni Ben Bahat menghadiri perayaan Natal 2016 perdana oleh Persekutuan Intern Antar Gereja-gereja (Periang) se-Kota Kuala Kapuas, di Gedung Gereja Bethany, Jalan Pilau, Kuala Kapuas, Kamis (1/12/2016) sore.

Acara natal periang dilakukan dengan sederhana, penuh kekeluargaan, khikmad, diawali perayaan, ibadah, doa bersama, pujia-pujian, persembahan tarian dari Bethany Banjarmasin serta perenungan firman yang disampaikan oleh oleh Pdt Widynata Harianto STh MTh.

Adapun tema Natal Periang 2016 yaitu 'Hari Ini Telah Lahir Bagimu Juruselamat Yaitu Kristus Tuhan di Kota Daud' (Lukas 2:11) dengan Sub Tema 'Meningkatkan Kasih Persaudaraan Antar Sesama'.

Bupati Kapuas dalam sambutannya mengatakan sesuai tema, yaitu dalam meningkatkan kasih persaudaraan, ia berharap dapat diterapkan antargereja, juga antarsesama bahkan seluruh masyarakat Kapuas tanpa membedakan suku, agama, ras dan golongan. 'Mari kita jaga kerukunan dan kedamaian di Kabupaten Kapuas yang kita cintai ini.'

Ben yakin natal tahun ini membuat setiap jemaat semakin dekat dengan Tuhan Yesus dan semakin mempererat tali persaudaraan baik antar keluarga, antar jemaat dan juga antar denominasi gereja. 'Saya yakin dan percaya bahwa Natal Periang tanggal 1 Desember tahun 2017 kita akan bertemu kembali. Saya tidak tahu tempatnya tetapi Tuhan yang mengaturnya. Kiranya Tuhan memberkati kita semua. Selamat merayakan Natal 25 Desember 2016 dan Selamat Menyongsong Tahun Baru 1 Januari 2017."

Ketua Bimas Kristen Herwanda mengatakan Periang Kabupaten Kapuas sebagai wadah persekutuan, kebersamaan, dan komunikasi gereja-gereja yanga ada di Kabupaten Kapuas. Karena itu, lanjut dia, periang memiliki peranan penting dalam meningkatkan tali persaudaraan di dalam jemaat maupun gereja.

Masih ditempat yang sama, Ketua Panitia Natal Periang Apendi SKM menyampaikan laporan bahwa tujuan pelaksanaan kegiatan tersebut adalah kerinduan seluruh gereja anggota periang Kabupaten Kapuas sebagai wadah persekutuan dan kasih di dalam Tuhan, dengan harapan dapat meningkatkan dan mempererat  tali persaudaraan antar sesama khususnya antar bagi umat Kristiani yang tergabung dalam Persekutuan Intern antar gereja-gereja (Periang) di Kuala Kapuas. 

"Subtema meningkatkan kasih persaudaraan antar sesama. Dgn sub tema ini menjadi perekat kesatuan dan persatuan bgs khusus kapuas artinya degan adanya kasih kita tidak memandang perbedaan baik ras suku agama etnik kita adalah satu dan keluarga. Secara pribadi keluarga dan seluruh panitia natal dan jemaat bhethany mengucap selamat natal 25 des 16 dan menyongsong tahun baru 1 jan 2017." katanya. (DJEMMY NAPOLEON/N).

Berita Terbaru