Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Ini Minta Penegakan Hukum Harus Memperhatikan Adat Istiadat Masyarakat

  • 03 Maret 2017 - 16:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas, Polie L Mihing mengatakan dalam penegakan hukum harus memperhatikan adat istiadat masyarakat, terutama terkait larangan membakar hutan dan lahan.

"Penegakan hukum sambil memperhatikan adat istiadat disini, terutama terhadap masyarakat yang berladang berpindah-pindah," kata Polie, Jumat (3/3/2017).

Menurutnya dengan adanya larangan membakar hutan dan lahan diminta kepada aparat penegak hukum bisa koordinasi dengan masyarakat yang mempunyai kebiasaan bertani secara berpindah-pindah agar petani bisa tetap bisa berladang untuk mencari kebutuhan hidup.

"Bagaimana caranya yang terbaik, supaya pelanggaran hukum tidak terjadi dan petani tetap bisa melakukan kegiatan bertani dan mencari makan," cetus politisi Hanura itu. (EPRA SENTOSA/B-6)

Berita Terbaru