Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Di Sini Tempat Tinggal Empat Istri Sultan Imanuddin

  • Oleh Wahyu Wulandari
  • 09 Maret 2017 - 07:06 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Pangeran Ratu Imanuddin, raja ke-9 Kotawaringin konon memiliki empat orang istri. Masing-masing istri raja itu tinggal di tempat yang berbeda.

Menurut Gusti Nasar, pemandu pengunjung di Istana Kuning, Ratna Wilis, istri Pangeran Imanuddin yang berasal dari daerah Kapuas itu menempati istana yang pada masa berikutnya menjadi rumah jabatan bupati Kotawaringin Barat di Jalan Pangeran Antasari. Rumah itu kini sudah terbakar akibat konflik pemilihan kepala daerah (pilkada) pada 2011 lalu.

Sementara Tengku Dara, istri raja yang memindahkan pusat pemerintahan dari Kotawaringin Lama ke Pangkalan Bun itu, menempati Istana Pangeran Mangkubumi yang letaknya sekitar 300 meter dari istana kuning. Adapun istri yang berasal dari Tiongkok dulu bertempat tinggal di lokasi yang saat ini telah berubah menjadi kantor Polisi Militer.

"Sayang sekali hanya tertinggal lokasinya saja, sudah tidak ditemukan situsnya," ungkap Gusti Nasar, Selasa, 7/3/2017.

Sementara Istana Kuning ditempati oleh istri Imanuddin yang berasal dari Banjarmasin. (WAHYU WULANDARI/B-10)

Berita Terbaru