Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Enam Anggota DPRD Mura Absen saat Rapat Paripurna

  • Oleh Supri Adi
  • 13 Juni 2017 - 11:40 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Enam anggota DPRD Murung Raya absen dalam Rapat Paripurna yang beragendakan penyampaian penjelasan Bupati terhadap pertanggungjawaban pelaksaan APBD tahun anggaran 2016, Selasa (13/6/2017). Saat pembacaan daftar hadir sebelum rapat paripurna dimulai, dari 25 orang anggota DPRD, hanya 19 orang yang dinyatakan hadir.

Fraksi PDI-P yang beranggotakan sembilan orang cuma lima saja yang hadir. Kemudian, Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dihadiri oleh dua orang dari tiga orang anggota dan Fraksi Karya Demokrat Indonesia Raya dari empat orang cuma tiga orang saja yang hadir.

Sementara untuk Fraksi PKS, Nasdem dan PAN dihadiri oleh semua anggota fraksinya, yakni masing-masing tiga orang.

Dalam rapat paripurna tersebut, penyampaian penjelasan pertanggungjawaban APBD 2019 oleh Bupati Mura diwakili langsung oleh Wakil Bupati Mura, Darmaji. (SUPRIADI/B-2)

Berita Terbaru