Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Waspada Kebakaran, Sekolah Disarankan Aktifkan Piket Jaga Malam

  • Oleh Testi Priscilla
  • 23 Juli 2017 - 20:52 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Terkait peristiwa kebakaran beruntun empat Sekolah Dasar (SD) belum lama ini, Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K Yunianto menyarankan agar guru membentuk tim piket jaga malam di sekolah-sekolah.

"Api ini kan tidak punya mata tidak punya telinga, kok tau-tau yang terbakar SD semua. Ini yang perlu kita garis bawahi. Kami mohon, untuk seluruh sekolah baik SD maupun SMP untuk mengaktifkan kembali penjaganya. Bila perlu pak guru, atau suami ibu gurunya untuk mewakili piket malam," kata Sigit Minggu (23/7/2017).

Menurut Sigit, hal ini hanya sekadar saran. Kalau diikuti para guru di sekolah silakan, begitu juga sebaliknya.

"Saya bilang kan kalau bisa. Karena apa, ini bukan hanya tanggungjawab salah satu aparat. Ini adalah milik kita bersama. Nah kalau tidak merasa memiliki sekolahan itu, tidak merasa mencintai sekolahan itu ya susah," tambah dia

Belakangan ini masyarakat Kota Palangka Raya dikejutkan dengan musibah kebakaran yang terjadi beruntun dalam kurun waktu kurang dari 24 jam.

Pada awal bulan Juli lalu, Selasa (4/7/2017) sebuah Sekolah Dasar (SD) yang berada tepat di seberang kantor Polda Kalimantan Tengah terbakar. Saat itu masyarakat hanya menyatakan keprihatinannya dan meminta pemerintah untuk membangun kembali sekolah tersebut. Itu adalah SDN 1 Palangka.

Namun, keprihatinan masyarakat berubah menjadi rasa was-was dan curiga setelah dua SD kembali terbakar pada waktu yang hampir berdekatan. Pada Jumat (21/7/2017) sekitar pukul 13.40 WIB masyarakat dikejutkan dengan terbakarnya salah satu sekolah rujukan di Palangka Raya yakni SDN 4 Menteng, tak berselang lama, pukul 14.20 kebakaran kembali terjadi di SDN 4 Langkai.

Hampir tidak sempat menghela nafas, personel Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Palangka Raya segera ke lokasi dan memadamkan kebakaran di sana.

Kebakaran pada dua SD ini sudah memicu tanda tanya, apakah ada unsur kesengajaan. Namun, tanya tanya kian diperkuat dengan kembali terbakarnya SDN 1 Langkai pada Sabtu dini hari Sabtu (22/7/2017) dan berlanjut pada pukul 05.00 WIB kembali terjadi kebakaran pada SDN 5 Langkai.

Meski tak berhubungan dengan sekolah, empat ruang kantin pada komplek kolam renang di kota Palangka Raya juga mengalami peristiwa kebakaran pada hari yang sama sekitar tengah hari. (TESTI PRISCILLA/B-11)

Berita Terbaru