Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Kembali Tagih Pengusutan Kebakaran Kantor Gubernur dan KPU Kalteng

  • Oleh Budi Yulianto
  • 24 Juli 2017 - 07:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Selain meminta aparat kepolisian untuk mengusut tuntas penyebab kebakaran sekolah dasar negeri (SDN) di Palangka Raya, Gubernur Kalteng Sugianto Sabran juga meminta polisi mengusut tuntas kebakaran yang terjadi di kantor Gubernur Kalteng dan KPU Kalteng.

"Soal kebakaran, saya minta (jika terbukti dibakar) para pembakarnya segera ditangkap. Tidak kalah pentingnya, juga segera usut tuntas kebakaran di kantor gubernur dan KPU. Supaya ada titik terangnya," pinta Sugianto Sabran, Minggu (23/7/2017).

Sekadar mengingatkan,kebakaran di kantor Gubernur Kalteng terjadi pada Minggu (1/11/2015) sekitar pukul 14.00 WIB. Api meludeskan gedung Biro Keuangan dan Biro Perekonomian.

Pada Kamis (23/7/2017) sekitar pukul 10.00 WIB, Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Kalteng kembali menggelar rekonstruksi kasus kebakaran di kantor Gubernur Kalteng itu.

Sedangkan di kantor KPU Kalteng, terjadi pada Minggu (29/11/2015) sekitar pukul 03.30 WIB. Sampai saat ini, dua peristiwa yang terjadi dua tahun lalu itu masih abu-abu. (BUDI YULIANTO/m)

Berita Terbaru