Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perpustakaan Masjid Al Ihsan Butuh Donasi Buku

  • Oleh Hamdi
  • 18 Agustus 2017 - 18:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Masjid Al Ihsan yang berada di simpang empat Jalan Melati-Teratai, Kecamatan Selat, Kabupaten Kapuas, baru-baru ini membuka perpustakaan. Namun, koleksi buku pada perpustakaan tersebut masih minim dan membutuhkan sumbangan dari masyarakat.

"Iya, kita baru-baru ini kita membuka perpustakaan buku untuk umum. Dananya diambil dari uang kas masjid. Namun untuk buku masih kurang," ungkap M Jalaluddin, ketua pengurus Masjid Al Ihsan, Jumat (18/8/2017).

Jalaluddin berharap, adanya sumbangan buku dari masyarakat agar perpustakaan tersebut bisa difungsikan maksimal. "Yang pertama, ini merupakan usaha kita untuk menyiarkan agama. Selain itu, untuk memberikan bahan bacaan kepada masyarakat yang berkunjung atau ingin beriktikaf di masjid ini. Jadi bisa sambil baca-baca buku untuk menambah ilmu pengetahuan," katanya.

Ia berharap, ke depan perpustakaan Masjid Al Ihsan bisa terus berkembang. "Kita berharap dengan adanya perpustakaan ini sedikit banyaknya bisa bermanfaat untuk umat," pungkasnya. (HAMDI/B-3)

Berita Terbaru