Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

SMAN 5 Palangka Raya Gelar Musyawarah Guru Mata Pelajaran

  • Oleh Testi Priscilla
  • 25 Agustus 2017 - 21:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - SMAN 5 Palangka Raya menggelar Muyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP), Jumat (25/8/2017).

Kepala SMAN 5 Palangka Raya Arbuain mengatakan, MGMP di tingkat sekolah itu diikuti oleh para guru mata pelajaran (mapel).

Kegiatan yang berlangsung di ruang guru ini mengundang antusias para pendidik di sekolah yang sudah telah empat tahun mengimplementasikan Kurikulum 2013 itu.

"Kegiatan MGMP sekolah kita ini saya harapkan mampu menjadi solusi efektif dalam masalah pelaksanaan pembelajaran," ungkap Arbusin dalam sambutannya.

Semua guru, lanjut Arbusin, dari seluruh kelompok mapel harus kompak dan bersinergi serta mampu menggairahkan semangat proses pembelajaran sesuai dengan Kurikulum 2013. (TESTI PRISCILLA/B-5)

Berita Terbaru