Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sakariyas Ingatkan Bahaya Obat PCC

  • Oleh Abdul Gofur
  • 26 September 2017 - 21:16 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Bupati Katingan Sakariyas mengingatkan warganya dari bahaya obat PCC (paracetamol caffein carisoprodosal).

Hal ini disampaikan usai ekspos laporan antara studi penyalahgunaan narkotika psikotropika dan zat adiktif lainnya (Napza) di Aula Bappelitbang, Selasa (26/9/2017).

Menurutnya, saat ini dari laporan bahwa warga Katingan masih aman dari penggunaan obat PCC itu.

"Kita sama-sama berdoa dengan beredarnya obat PCC di sejumlah daerah jangan sampai masuk ke Katingan," harap Sakariyas.

Dia mengatakan, PCC ini dinilai sangat berbahaya bagi kesehatan manusia, terbukti dari beberapa berita di media elektronik bahwa di beberapa daerah tidak jarang pengguna PCC yang masuk ke rumah sakit, dan bahkan ada yang sampai meninggal dunia.

"Sebab saya lihat di media elektronik, yang kondisi pengguna obat PCC itu semuanya masuk rumah sakit," katanya.

Untuk itu Sakariyas mengimbau kepada seluruh para orang tua agar anaknya dijauhi obat-obat berbahaya seperti PCC itu. "Terus khusus anak-anak didik di Katingan ini agar diawasi dari pengaruh obat-obatan terlarang," imbuhnya.(ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru