Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tempat Usaha Laundry di Jalan Garuda Palangka Raya Terbakar

  • Oleh Budi Yulianto
  • 06 Oktober 2017 - 19:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Peristiwa kebakaran terjadi di Jalan Garuda, Palangka Raya, Jumat (6/10/2017) sekitar pukul 14.00 WIB. Api membakar sebuah rumah toko (ruko) yang dijadikan sebagai tempat usaha laundry.

Namun, api berhasil dipadamkam warga dengan cepat. Sehingga saat petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian api sudah padam.

Meski demikian, beberapa lembar baju milik konsumen ada yang terbakar. Kemudian api juga sempat membakar meja kayu dan dinding ruko yang dilapisi kalsiboard.

Kapolres Palangka Raya AKBP Lili Warli turun ke lokasi kejadian untuk melakukan pemantauan. Berdasarkan keterangan yang diperolehd ari sejumlah sakir, api diduga dari strika uap boiler gas.

Ada dugaan bagian slangnya strika bocor lalu menyemburkan api. Selanjutnya, api menyambar tabung gas elpiji dan baju yang berada di meja tempat setrika uap boiler gas diletakkan.

Tempat usaha laundry itu diketahui milik Eni Purwanti. Sementara itu, sejumlah masyarakat yang tinggal di sekitar lokasi kejadian, mengaku sempat kaget ketika kebakaran terjadi.

"Kita padamkan sendiri menggunakan air tong. Kami kaget semua. Cepat sekali kejadiannya. Untung padam," ucap salah seorang warga. (BUDI YULIANTO/B-3)

Berita Terbaru