Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Aksi PMII Hari Pertama Kumpulkan Rp11,11 Juta Untuk Panti Asuhan Ayah Bunda

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 24 November 2017 - 12:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya ' Musibah kebakaran yang melanda Panti Asuhan Ayah Bunda di Jalan Mahir Mahar arah Kalampangan, Kota Palangka Raya, memantik empati dari sejumlah pihak. Aksi penggalangan danapun dilakukan.

Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Palangka Raya turut ambil bagian dalam penggalangan bantuan. Hari pertama, organisasi di bawah payung Nahdlatul Ulama itu berhasil mengumpulkan donasi Rp 11,11 juta dari pengguna jalan.

Ketua PMII Cabang Palangka Raya Tamziz mengatakan, kegiatan bertajuk Aksi Kemanusiaan PMII Peduli itu dilakukan di persimpangan lampu merah Bundaran Kecil Palangka Raya.

'Kamis kemarin, dari pukul 15.00-17.00 WIB saja, kami berhasil kumpulkan Rp11,112 juta. Aksi ini berlanjut hari ini hingga besok, di jam dan tempat yang sama,' kata Tamziz kepada Borneonews, Jumat (24/11/2017).

Mahasiswa IAIN Palangka Raya itu menekankan, sedekah masyarakat kepada korban kebakaran tidak harus bebentuk uang. PMII siap menerima dalam bentuk sandang, papan, dan pangan. Boleh berupa beras, pakaian, sembako, dan bantuan lainnya. Justru yang mendesak sekarang adalah mengganti seragam sekolah anak panti yang ludes terbakar saat musibah. (ROZIQIN/B-3)

Berita Terbaru