Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Antisipasi Kebakaran, Aliran Listrik di Rumah dan Pasar Harus Diperhatikan

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 05 Januari 2022 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sebagai upaya mengantisipasi terjadinya kebakaran di lingkungan maupun pasar, Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor mengimbau agar masyarakat memperhatikan jaringan listrik di rumah maupun kios-kios di pasar. 

"Jaringan adalah hal utama yang diperhatikan, terutama di sekitar pasar. Karena saya lihat jaringan listrik di pasar banyak yang semeraut," ujar Halikinnor, Rabu, 5 Januari 2021. 

Dirinya mengungkapkan, tidak sedikit di pasar ada yang menambah jalur sendiri. Hal itupun sangat membahayakan, karena rawan menimbulkan korsleting listrik. Sehingga, bisa menimbulkan api dan membakar bangunan. 

"Saya harap cek jaringan listrik yang ada saat ini, guna mengantisipasi terjadinya kebakaran," kata Halikinnor. 

Sementara itu, pada Senin, 3 Januari 2022 lalu, kebakaran besar terjadi di Pasar Desa Pundu, Kecamatan Cempaga Hulu. Belum diketahui penyebab dari kebakaran tersebut karena masih dilakukan penyelidikan oleh pihak kepolisian.

Meski begitu, dirinya berharap musibah tersebut menjadi pembelajaran. Terutama kewaspadaan masyarakat, agar tidak teledor baik dalam menyalakan kompor, maupun terhadap jaringan listrik. Sehingga, kejadian yang sama tidak terulang kembali. (MUHAMMAD HAMIM/B-7)

Berita Terbaru