Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Uang Terkumpul dari PMII Palangka Raya Galang Dana Gempa Lombok

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 08 Agustus 2018 - 06:56 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Palangka Raya melakukan penggalangan dana yang rencananya akan disalurkan untuk korban gempa di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Penggalangan dana yang dimulai kemarin dilaksanakan sekitar 2 jam dengan cara turun ke jalan berhasil mengumpulkan uang donasi dari masyarakat RP 6 juta lebih.

"Bersyukur, penggalangan dana cukup banyak. Nantinya dana yang kami dapatkan akan ditransfer ke rekening Pengurus Besar (PB) PMII di Jakarta, karena PMII di seluruh Indonesia semuanya melalukan penggalangan dana, baru setelah itu diberikan kepada saudara kita yang ada di Lombok," ujar Ridani, Ketua PMII Cabang Kota Palangka Raya, Rabu (8/8/2018).

Ridani mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Palangka Raya, dan mendoakan para menyumbang semoga hartanya dilipatgandakan.

Wakil I Bidang Kaderisasi Koordinator Cabang PMII Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Sumitro menambahkan, penggalangan dana akan berlangsung hingga 2 hari ke depan dan mengharapkan masyarakat Palangka Raya kembali merespon dengan positif.

Sebelumnya, berbagai tokoh lintas agama, aparat TNI, Polri, pemerintah, masyarakat, mahasiswa, pemuda, serta lainnya melakukan doa bersama untuk korban gempa dan dilanjutkan dengan penyalaan lilin di sepanjang Bundaran Besar Palangka Raya. (GAZALI/B-5)

Berita Terbaru