Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Hendra Lesmana Lempar Pantun untuk Dua Mantan Bupati Lamandau

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 27 September 2018 - 23:02 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Suasana diacara kenal pamit antara Bupati dan Wakil Bupati Lamandau Hendra Lesmana-Riko Porwanto dengan mantan Pejabat Bupati Lamandau Katma F Dirun, Kamis (27/9/2018) tidak seleluruhnya berlangsung haru.

Ada momen suasana terasa hangat saat Hendra Lesmana didampingi Riko Porwanto dan istrinya membacakan empat buah pantun yang ditujukan khusus untuk mantan Bupati Lamandau Marukan dan Katma F Dirun.

Dengan jenaka, Bupati Lamandau yang baru dilantik 24 September 2018 ini melempar empat buah pantun yang dibaca secara berurutan.

Jika dicermati dari semua pantun itu syarat akan sebuah pujian dan pengharapan kepada Marukan dan Katma F Dirun.

Ini bunyi pantun untuk Marukan

Buah durian buah rambutan

Sudah kumakan sambil berjalan

Terima kasih saya haturkan

Buat pak Marukan jadi teladan

Buah durian dari Sekoban

Sampai ke Kujan baru kumakan

Saya pesan pada pak Marukan

Berilah saran serta masukan

Kemudian pantun untuk Katma F Dirun 

Buah nangka buah semangka

Baru kubawa dari Palangka

Jasa pak Katma kami terima

Semoga yang kuasa membalas semuanya

Sematu Jaya desa sejahtra

Dekat muara jalan negara

Kalau pun kita tidak bersama

Jangan lah lupa Bundaran Rusa

Suasana kian bertambah cair seiring di sela membacakan pantun Hendra Lesmana meminta maaf jika pantun yang dibawakannya banyak menyebut buah-buahan.

"Maaf jika pantunnya banyak berhubungan dengan buah-buahan, harap maklum saja, karena saya dapat atensi khusus dari para tukang buah di Lamandau," ujarnya dibalas gelagak tawa hadirin. (HENDI NuRFALAH/B-6)

Berita Terbaru