Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Peserta Tes CPNS Diminta Aktif Pantau Website BKD Kotim 

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 26 Oktober 2018 - 13:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kotawaringin Timur (Kotim) Alang Arianto, meminta seluruh peserta tes calon pegawai negeri sipil (CPNS) untuk aktif memantau website BKD. 

"Semua tahapan ataupun jadwal akan kami beritahukan melalui website BKD. Peserta harus aktif mengunjunginya, agar tidak ketinggalan informasi," kata Alang, Kamis (26/10/2018). 

Alamat situs tersebut yakni bkd.kotimkab.go.id. Informasi tentang CPNS 2018 ada di website tersebut.

"Kami menyiapkan ini agar lebih mempermudah peserta. Jadi tidak capek bolak-balik ke kantor untuk melihat pengumuman atau mendapatkan informasi," kata Alang. 

Adapun pendaftar CPNS di Kotim bukan hanya berasal dari daerah ini saja. Ada juga dari Kabupaten Seruyan, Katingan, Sukamara, Barito Utara, bahkan daerah luar provinsi ini.

Sementara, pelaksanaan tes kompetensi dasar (TKD) yang rencananya dilaksanakan pada 27 Oktober 2018 kemungkinan besar ditunda. Lantaran belum ada jadwal resmi dari BKN. (MUHAMMAD HAMIM/B-11) 

Berita Terbaru