Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polsek Jabiren Raya Bantu Janda Tua di Desa Tanjung Taruna 

  • Oleh James Donny
  • 30 Januari 2019 - 19:16 WIB

BORNOENWES,  Pulang Pisau- Jajaran Polsek Jabiren Raya, Kabupaten Pulang Pisau, menggelar aksi sosial, Rabu (30/1/2019).

Kegiatan sosial kali ini menyasar seorang janda tua yang tinggal sendirian  di Jalan Rahmat, RT 1, Desa Tanjung Taruna, Kecamatan Jabiren Raya. 

"Ini merupakan giat bakti sosial Polsek Jabiren Raya, Polres Pulang Pisau. Adapun warga yang diberi bantuan yakni nenek Rosini atau Mamah Johan, usia 75 tahun,  pekerjaan tidak ada karena faktor usia, janda, dan tinggal sendirian," kata Kapolsek Jabiren Raya Iptu Junedinoto.

Bantuan yang diberikan berupa bahan kebutuhan pokok seperi beras, mi instan, minyak goreng, gula, teh, dan susu. "Bantuan ini diberikan untuk meringankan beban hidup Ibu Rosini,"  ujar Kapolsek. 

Kegiatan bakti sosial dalam bentuk peduli dengan masyarakat kurang mampu itu dilaksanakan rutin untuk meringankan beban hidup masyarakat menengah ke bawah, khususnya yang tinggal di wilayah hukum Polsek Jabiren Raya. (JAMES DONNY/B-3)

Berita Terbaru