Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pembangunan Infrastruktur Pendidikan di Kapuas Perlu Ditingkatkan

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 04 Februari 2019 - 18:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Algrin Gasan mengatakan, pembangunan infrastruktur pendidikan di wilayah pedesaan dan kecamatan, perlu ditingkatkan.

Hal itu diungkapkannya usai meninjau sarana dan prasarana pendidikan di pedesaan.

"Saya ada meninjau di beberapa desa seperti Tumbang Muroi, Teluk Kajang, Tarantang, Pulau Kaladan, Pulau Kaladan dan Manusup Hilir, masih perlu pembangunan infrastruktur pendidikan seperti rehab dan pembangunan baru," kata Algrin, Senin (4/2/2019).

Dia mengatakan, dengan adanya peningkatan infrastruktur pendidikan tersebut, bisa menjadi salah satu pemacu semangat guru dan siswa. 

"Nurid di wilayah pedesaan harus menjadi prioritas terkait peningkatan kualitas pendidikan," kata dia.

Dia berharap di tahun ini, pemerataan pendidikan terus digenjot hingga seluruh wilayah, baik kualitas maupun infrastrukturnya. (DODI RIZKIANSYAH/b-11)

Berita Terbaru