Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Binaan dan Petugas Lapas Sukamara Disuluh HIV/AIDS

  • Oleh Norhasanah
  • 23 Maret 2019 - 23:22 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Sukamara menggelar sosialisasi mengenai HIV/AIDS bagi warga binaan dan petugas Lapas. 

"Kegiatan ini kita laksanakan dalam rangka penanggulangan HIV/AIDS," ucap Kalapas Kelas III Sukamara Asmuri, Sabtu (23/3/2019)

Sosialiasi dilaksanakan bekerja sama dengan Pengelola Program HIV Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah dan Dinas Kesehatan Sukamara.

"Mudah-mudahan melalui sosialiasi ini bisa meningkatkan pengetahuan dari warga binaan kita dan juga para petugas Lapas," harapnya.

Asmuri melanjutkan, sosialiasi tersebut juga sebagai upaya pencegahan, agar dihindarinya hal-hal yang dapat menyebabkan terserang HIV.

"Dengan mengetahui penyebab dan dampak buruk yang ditimbulkannya dari HIV AIDS ini, setidaknya mereka akan berupaya untuk mengingat dan menghindari hal yang menjadi penyebab," kata Asmuri. (NORHASANAH/B-3)

Berita Terbaru