Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Barito Utara Tinjau Pembangunan Islamic Center

  • Oleh Ramadani
  • 12 April 2019 - 18:32 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh -  Bupati Barito Utara Nadalsyah didampingi Direktur Perusahaan Daerah (Perusda) Batara Membangun El Roni, Kepala Dinas PUPR Fery Kusmiadi, dan Kepala Kementerian Agama Tuani, meninjau perkembangan pembangunan gedung Islamic Center yang belokasi di Kecamatan Teweh Baru.

Bupati dalam kesempatan itu, berharap Islamic Center nantinya menjadi pusat pengembangan agama Islam di Kabupaten Barito Utara dan sekitarnya. Serta menjadi salah satu ikon wisata Islam maupun tempat belajar-mengajar ilmu agama. 

“Saya mohon dukungan dari seluruh lapisan masyarakat Barito Utara agar pembangunan Islamic Center berjalan sesuai dengan yang direncanakan,” kata Nadalsyah, Jumat (12/4/2019).

Bupati dan rombongan melihat pintu yang baru datang dan progres pekerjaan pembangunan. Saat ini, para pekerja sedang merapikan dinding untuk pemasangan marmer. Sedangkan plafon dan kaca bagian depan telah terpasang. 

"Sekali lagi, mohon do'a dan dukungan masyarakat agar pembangunan Islamic Center sesuai yang diharapkan," pinta Nadalsyah. (RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru