Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Barito Utara Resmikan Pasar Wadai Ramadan 1440 H

  • Oleh Ramadani
  • 06 Mei 2019 - 21:56 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh -  Bupati Barito Utara, H Nadalsyah secara resmi membuka Pasar Wadai Ramadhan 1440 Hijriah di Water Front City (WFC) Muara Teweh, Senin, 6 Mei 2019, sore. 

Dalam kesempatannya, Nadalsyah menyampaikan alasan pasar wadai di Water Front City. Karena, merupakan lokasi yang strategis di tengah kota dan mudah dijangkau warga.

“Pasar Wadai Ramadan selalu kita gelar setiap tahun. Untuk tahun ini bertempat di Water Front City (WFC), karena lokasinya strategis di tengah-tengah kota Muara Teweh,” kata Nadalsyah.

Bupati juga berharap, kehadiran pasar wadai dapat mempermudah warga masyarakat mencari menu berbuka puasa. Serta menjadi wadah bagi warga yang mempunyai keterampilan mengolah kuliner.

"Pasar Wadai Ramadan untuk memberikan kemudahan bagi warga untuk berbelanja dan mencari menu untuk beruka yang disukai," kata Nadalsyah.

Di sisi lain, Bupati Barito Utara mengajak kaum muslimin untuk meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT di bulan suci Ramadan. (RAMADHANI/B-11)

Berita Terbaru