Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Laba Bersih Sampoerna Agro Anjlok 76,61% Kuartal I

  • Oleh Nedelya Ramadhani
  • 08 Mei 2019 - 08:00 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun -  PT Sampoerna Agro Tbk (SGRO) mencatatkan penurunan laba bersih sebesar 76,61% menjadi Rp3,58 miliar pada kuartal I tahun ini.

Sementara itu, pada periode yang sama tahun lalu, laba bersih SGRO mencapai Rp15,32 miliar.

"Penurunan keuntungan ini adalah dampak dari penurunan harga jual. Per kuartal I tahun ini, harga jual rata-rata CPO turun 17% secara tahunan menjadi Rp 6.641 per kilogram," kata Head of Investor Relations SGRO, Michael Kesuma, di Jakarta, Selasa (7/5/2019).

Menurut Michael, penurunan laba bersih di kuartal I tahun ini disebabkan skala produksi yang masih kecil. 

SGRO mencatatkan penurunan persediaan produk sawit turun sebesar 41% pada triwulan pertama, dari Rp229,59 miliar pada awal 2019 menjadi Rp136,42 miliar pada penghujung Maret 2019. 

"Alasannya, volume panen di triwulan pertama tidak besar karena siklus panen sawit berada pada level yang rendah," katanya.

Tahun ini, SGRO menargetkan pertumbuhan produksi CPO 5% hingga 10% dari tahun lalu. Per 2018, SGRO mencatatkan produksi CPO mencapai 387.313 ton. (NEDELYA RAMADHANI/m)

Berita Terbaru