Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Gunung Mas Ajak Umat Hindu Kaharingan Rutin Rayakan Haring Kaharingan

  • Oleh Magang 1
  • 20 Mei 2019 - 18:26 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Bupati Gunung Mas, Arton S Dohong mengajak umat Hindu Kaharingan agarselalu merayakan hari raya Haring Kaharingan.

“Rayakan disetiap keluarga, setiap majelis kelompok, majelis resort, majelis daerah sampai tingkat majelis besar,” ucap Arton dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Sekda Yansiterson saat safari Haring Kaharingan di Kelurahan Tampang Tumbang Anjir, Kecamatan Kurun, Senin, 20 Mei 2019.

Dia berharap ke depan hari raya Haring Kaharingan bisa menjadi bagian dari tata cara keagamaan yang diperingati pada Mei setiap tahun.

Hal itu agar semua umat dan masyarakat mengetahui bahwa hari besar umat Hindu Kaharingan adalah hari raya Haring Kaharingan.

Pada kesempatan ini dia juga berharap kepada Pengurus Lembaga Hindu Kaharingan disetiap jajaran agar Haring Kaharingan diperingati dan dirayakan layaknya hari besar keagamaan lainnya.

“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Gunung Mas mengucapkan selamat merayakan hari raya Haring Kaharingan tahun 2019,” pungkasnya. (MAGANG 1/B-6)

Berita Terbaru