Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sukamara Jadwalkan Pelantikan 6 Kepala Desa 26 Juni 

  • Oleh Norhasanah
  • 21 Juni 2019 - 17:40 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pelantikan 6 kepala desa pada Pilkades Serentak Kabupaten Sukamara tahun 2019 dijadwalkan pada 26 Juni 2019 mendatang.

"Pelantikan kades ini kita jadwalkan tangal 26 Juni, selain itu bupati juga sudah memastikan ada di Sukamara," ucap Kepala Bagian Pemerintahan Setda Sukamara, Sandy Eka Miharja, Jumat, 21 Juni 2019.

Sandy menuturkan, dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa yang digelar pada tanggal 22 Mei lalu telah berjalan lancar dan tidak ada gugatan yang disampakan terkait hasil pelaksanaan.

"Untuk Pilkades kemarin tidak ada gugatan, semua tahapan pelaksanaan sudah berjalan lancar," ujarnya.

Sandy menuturkan, dari 6 desa yang menyelenggarakan Pilkades tersebut, untuk Desa Natai Sedawak yang diikuti sebanyak empat calon dimenangkan oleh calon atas nama Nadi dengan perolehan suara sebanyak 423 suara, Pilkades Desa Sungai Pasir Kecamatan Pantai Lunci hasil perolehan suara dari lima orang calon dimenangkan oleh calon atas nama Ahmad Humaidi dengan perolehan suara sebanyak 491 suara.

Untuk Pilkades Desa Sekuningan Baru Kecamatan Balai Riam hasil perolehan suara dari dua orang calon Kades dimenangkan calon atas nama Masturi memperoleh sebanyak 556 suara.

Untuk Pilkades Desa Bangun Jaya Kecamatan Balai Riam hasil perolehan suara dari lima orang calon Kades dimenangkan oleh Suhartono dengan perolehan suara sebanyak 478 suara.

Untuk Pilkades Desa Air Dua Kecamatan Balai Riam dari dua orang calon Kades adalah dimenagkan oleh calon atas nama Didi Nurhadi memperoleh sebanyak 184 suara.

Dan untuk desa keenam yakni Desa Bukit Sungkai Kecamatan Balai Riam hasil perolehan suara dari lima orang calon Kades adalah dimenangkan oleh calon atas nama Maryono dengan perolehan sebanyak 417 suara. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru