Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Partisipasi Masyarakat Seruyan Urus IMB Rendah

  • Oleh Reno
  • 25 Juni 2019 - 16:12 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Tingkat partisipasi masyarakat Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan untuk mengurus izin mendirikan bangunan atau IMB masih rendah.

Hal ini terbukti dengan angka perolehan retribusi dari IMB yang masuk ke kas daerah sanghat sedikit.

Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu atau DPMPTSP Kabupaten Seruyan, Agung Setiawan menyebut dalam mendongkrak partisipasi retribusi IMB akan dimulai dari ASN, honor, kontrak, dan pegawai BUMD.

"Itu sasaran tahap awal dulu, nanti akan  ada secara keseluruhan. Bagi mereka ini akan dikenakan biaya IMB yang sudah memiliki bangunan dan yang akan membuat bangunan. Mereka wajib memiliki IMB," kata Agung saat membukarapat koordinasi perencanaan program kewabijan memiliki IMB bagi ASN, Selasa 25 Juni 2019.

Dia berharap melalui kebijakan Bupati Seruyan yang telah mengubah cara penghitungan retribusi IMB bisa mendorong partisipasi masyarakat mengurus IMB.

"Sekarang tingkat partisipasi masyarakat rendah mengurus IMB. ASN dan tenaga honor kontrak kita jadikan acuan dan percontohan supaya ada peningkatan kesadaran mengurus IMB," jelasnya.

Dia berharap program ini bisat terlaksana dan terserap dengan baik khususnya bagi kalangan ASN, honor dan kontrak di Seruyan. (RENO/B-6)

Berita Terbaru