Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kendarai Motor Dalam Keadaan Mabuk, Dua Pria Ini Tewas Tabrak Pohon

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 02 Juli 2019 - 13:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Dua orang pengendara motor Satria F KH 2062 FU bernama Junaidi dan Sarlin mengalami kecelakaan hingga tewas, akibat motor yang dikendarai mereka menabrak pohon, di Jalan Tjilik Riwut Km 40, Desa Jemaras, Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Senin, 1 Juli 2019 malam. 

Diduga kuat, pengendara sepeda motor yang tewas tersebut dalam keadaan mabuk. Sehingga tidak bisa mengendalikan motornya dengan baik. 

"Dua orang tewas dalam kecelakaan tersebut, Junaidi yang mengemudikan motor meninggal saat dirawat di rumah sakit, sedangkan penumpang motor Sarlin meninggal di tempat kejadian," ujar Kapolsek Cempaga Iptu Syaifullah, Selasa, 2 Juli 2019. 

Korban Junaidi tewas karena mengalami luka parah di bagian kepala dan lehernya patah. Sedangkan temannya yang berada di belakang mengalami luka parah di kepalanya. Kejadian tersebut pun sudah dilaporkan dan ditangani oleh unit laka lantas Polres Kotim. 

Sementara itu, kejadian tersebut bermula ketika keduanya mengendarai motor dari arah Sampit menuju Palangka Raya. Saat kejadian kondisi jalan dalam keadaan lurus, tanpa ada lubang ataupun kerusakan. 

Entah kenapa, saat itu motor yang dikendarainya tiba-tiba oleng dan tidak bisa dikendalikan oleh pengemudi. Sehingga keluar badan jalan dan menabrak pohon yang ada di tempat kejadian tersebut. 

"Korban mengalami kecelakaan tunggal, dan saat ini kejadian tersebut sudah ditangani Satlantas Polres Kotim," terang Syaifullah. (MUHAMMAD HAMIM/B-2) 

Berita Terbaru