Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

4 Bangunan Terbakar di Jalan Tjilik Riwut Kapuas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 18 Juli 2019 - 08:12 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Musibah kebakaran terjadi di Jalan Tjilik Riwut, Kuala Kapuas tepatnya sekitar simpang tugu adipura atau biasa dikenal warga dengan sebutan simpang 5.

Peristiwa ini mengagetkan warga, karena api tiba-tiba muncul dan membesar sekitar pukul 01.15 WIB, Kamis, 18 Juli 2019. Diperkirakan ada sekitar empat bangunan yang terbakar.

Pantauan Borneonews.co.id di lokasi kejadian tim pemadam dengan cepat berupaya memadamkan api dibantu jmobil watercanon.

Pemadaman berlangsung kurang lebih dua jam. Sempat kesulitan memadamkan api, karena salah satu yang terbakar merupakan toko bahan bangunan dengan berbagai material mudah terbakar.

"Api tiba-tiba sudah besar saya lihat tadi, baru saya datang," ucap Ketua RT 02 Kelurahan Selat Dalam, Arno Wiluyo.

Dia menyebut sekitar empat bangunan terbakar yakni bangunan gudang, dan toko bangunan Wahab, rumah Safri atau bapak Feri, dan rumah Tugi.

"Kejadiannya sekitar pukul 01.00 WIB. Asal api belum kami ketahui, karena menunggu pihak kepolisian juga," jelasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru